besi yang massanya 4 kg dipanaskan dari 20'C hingga 70'C. jika diketahui kalor jenis besi 460 J/kg'C, maka energi yang diperlukan adalah....?
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban diahviolin
Besi yang massanya 4 kg dipanaskan dari 20ºC hingga 70ºC. Jika diketahui kalor jenis besi 460 J/kg'C, maka energi yang diperlukan adalah....
Q = m. c. ∆T
Q = 4 × 460 × 50
Q = 92000 joule
Q = 92 kJ
Pembahasan:
Banyaknya energi kalor yang diperlukan untuk menaikkan suhu pada suatu benda adalah:
Q = m. c. ∆T
Dimana:
Q = jumlah kalor digunakan (dalam satuan joule atau kilojoule)
m = massa benda (dalam satuan kg)
c = kalor jenis suatu benda (dalam satuan J /kg °C)
ΔT = perubahan suhu (dalam ºC)
Dalam soal didapatkan:
massa m = 4 kg
perubahan suhu = ΔT = 70-20ºC = 50ºC
kalor jenis besi c = 460 J/kgºC
Maka energi yang diperlukan:
Q = m. c. ∆T
Q = 4 × 460 × 50
Q = 92000 joule
Q = 92 kJ
--------------------------------------------------------------------------------
Pelajari lebih lanjut:
- Hubungan kalor dan kenaikan suhu di: brainly.co.id/tugas/19337927
- Contoh soal kalor pemanasan air di: brainly.co.id/tugas/2397432
- Kenaikan suhu dan perubahan wujud saat dipanaskan di: brainly.co.id/tugas/5759150
Detail Jawaban:
Kode: 7.6.6
Kelas: VII
Mata Pelajaran: Fisika
Materi: Kalor
Kata kunci: Kalor Jenis, Pemanasan
#TingkatkanPrestasimu